Jelajah   Icon arrow right   Koleksi Naskah Keagamaan   Icon arrow right   Kitab Fiqih
Koleksi

Kitab Fiqih

Asal-usul Karya : -


Teks pertama berisi tentang kumpulan doa-doa yang tersusun mulai dari awal sampai dua puluh Sembilan, di antara isinya tentang shalat qashar dan jama’, jama takhir, jama ta’dhim, dan rukun syarat sahnya sholat beserta niat, doa-doa pilihan lainnya. Teks kedua tentang rukun dan syarat haji dan umroh, serta kewajiban-kewajiban yang dilakukan saat umroh. Di dalam rukun tersebut juga terdapat doa-doa yang digunakan untuk haji dan umroh.

 

Naskah tersebut ditulis dengan tulisan tangan dan menggunakan kertas cetakan sekarang karena sudah menggunakan garis-garis tinta cetakan tebal. Tidak ada watermark dan countermark. Ada kata alihan. Naskah terdiri dari 34 lembar, 64 halaman, dan 1 kuras. Setiap halaman berisi 8 baris. Ukuran teks 17 x13 cm. Naskah ditulis menggunakan huruf Arab (Khat Naskhi), bahasa Arab dan Jawa. Tinta tulisan berwarna hitam dan terdapat rubrikasi merah.

 

Nomor Koleksi :BQMI.4.62

 

Letak Koleksi : Museum Istiqlal

 

Kitab Fiqih
Share :
Icon Twitter Icon Facebook

Koleksi Terkait

img wa