Jelajah   Icon arrow right   Koleksi Mushaf Al-Qur’an   Icon arrow right   Al-Qur’an Mushaf Pusaka Indonesia
Koleksi

Al-Qur’an Mushaf Pusaka Indonesia

Asal-usul Karya: -


Penulis adalah Guru Besar IAIN Jakarta. Jenis Mushaf Sudut, ukuran teks 50 x 80 cm. Penulisan mushaf ini diprakarsai oleh Bung Karno, dengan kurator khattat K.H. Abdurrazaq Muhilli. Mulai ditulis pada 17 Ramadhan 1367 H (24 juli 1948), selesai pada 15 Maret 1950. Huruf ba sebagai huruf pertama Basmalah ditulis oleh Bung Karno, dan mim sebagai huruf terakhir digoreskan oleh bung Hatta.

 

Mushaf ini ditulis atas prakarsa Presiden Pertama RI, Ir. Soekarno dan merupakan mushaf resmi yang ditulis tangan pertama kali setelah kemerdekaan RI. Mushaf ini dianggap sebagai hadiah dari umat Islam Indonesia untuk kemerdekaan RI. Mushaf Pusaka ditulis oleh Prof Drs H Salim Fachry, guru besar IAIN Jakarta (wafat 1988), dimulai pada 23 Juni 1948 (17 Ramadan 1367 H), selesai 15 maret 1950. 

Penulisan mushaf ini diresmikan dengan penulisan huruf ba’ (huruf pertama Basmalah) oleh Bung Karno, dan diakhiri dengan huruf mim (huruf terakhir) oleh Bung Hatta. Penulisan mushaf di bawah kurasi khattat Indonesia kenamaan saat itu, KH Abdurrazaq Muhili. Mushaf Pusaka berukuran 100 x 75 cm dengan bidang teks 80 x 50 cm, ditulis di atas kertas karton, dengan khat Naskhi. Mushaf Pusaka terdiri atas tiga jilid, masing-masing 10 juz, dengan "sampul" dari papan kayu. Mushaf ini merupakan ‘hibah’ dari Istana Negara pada tahun 1997 pada saat pembukaan Bayt al-Qur’an & Museum Istiqlal



Kode koleksi: BQMI.1.1.24

Letak koleksi: Bayt Alqur'an

Al-Qur’an Mushaf Pusaka Indonesia
Share :
Icon Twitter Icon Facebook

Koleksi Terkait

img wa